google-site-verification=YyoQycYeX1oqBXs24tjZgisdL-bsneSSAuvFyVbld3E
Puluhan Relawan Sukseskan Aksi Cleanup Green Generation Beraksi 2026 di Karanganyar google-site-verification=YyoQycYeX1oqBXs24tjZgisdL-bsneSSAuvFyVbld3E -->

Menu Atas

Advertisement

Link Banner

Peta Covid

Puluhan Relawan Sukseskan Aksi Cleanup Green Generation Beraksi 2026 di Karanganyar

Kamis, 01 Januari 2026


INFPBG.COM, Purbalingga - Semangat kolaborasi dan kepedulian lingkungan mewarnai awal tahun 2026 di Kabupaten Purbalingga. Puluhan relawan dari berbagai unsur turut ambil bagian dalam kegiatan Cleanup Green Generation (GG) Beraksi 2026 yang digelar pada Kamis, 1 Januari 2026, di Desa Karanganyar, Kecamatan Karanganyar.

Aksi bersih lingkungan ini melibatkan banyak pihak, mulai dari Pemerintah Desa Karanganyar, organisasi relawan, siswa pecinta alam, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Purbalingga, BAZNAS, hingga komunitas masyarakat lainnya. Dari kegiatan tersebut, para relawan berhasil mengumpulkan sampah dengan total berat mencapai 969,5 kilogram, atau hampir satu ton.

Kepala Desa Karanganyar melalui Sekretaris Desa, Masroh, menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang terlibat. Ia menilai kegiatan ini sebagai momentum positif di awal tahun bagi desanya.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh relawan yang telah berkontribusi. Ini menjadi awal tahun yang luar biasa bagi Desa Karanganyar. Semoga aksi hari ini membawa dampak nyata bagi lingkungan sekaligus menumbuhkan kepedulian bersama,” ungkapnya.

Sementara itu, Project Leader GG Beraksi Purbalingga, Niandra Putri Irawan, menjelaskan bahwa GG Beraksi 2026 merupakan gerakan nasional yang dilaksanakan serentak di berbagai daerah setelah perayaan Tahun Baru. Ia menegaskan bahwa kegiatan di Karanganyar ini menjadi pelaksanaan perdana GG Beraksi di Kabupaten Purbalingga.

Menurutnya, aksi cleanup difokuskan pada sejumlah titik pembuangan sampah liar yang tersebar di wilayah Desa Karanganyar dan sekitarnya. Langkah tersebut diharapkan mampu meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan.

Perwakilan Relawan Purbalingga Peduli, Silvi Alifiana Nurhidayah, turut menyampaikan bahwa kegiatan berjalan lancar berkat sinergi dan kerja sama seluruh elemen yang terlibat.

“Kolaborasi antarrelawan, pemerintah desa, dan berbagai instansi menjadi kunci sukses kegiatan ini. Harapannya, aksi seperti ini dapat terus berlanjut dan menginspirasi masyarakat luas,” ujarnya.

Rangkaian kegiatan diawali dengan titik kumpul di Lapangan Desa Karanganyar, sebelum para relawan menyebar ke sejumlah lokasi sasaran pembersihan.

Melalui tema “Green Generation Beraksi 2026 – Rising Together, Stronger in Action”, kegiatan ini menegaskan komitmen bersama untuk bergerak serempak menjaga lingkungan, sekaligus memperkuat solidaritas lintas komunitas demi masa depan yang lebih bersih dan berkelanjutan.